Kunjungan kerja Kadis Dukcapil Provinsi Lampung ke Kota Metro
Kunjungan kerja Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Propinsi Lampung, Drs. Lukman, MM ke Kota Metro pada Jumat, 19 Januari 2024, dalam rangka pemantauan perekaman KTP El mendapat sambutan positip dari Kadis Dukcapil Kota Metro dan jajarannya.
Banyak inovasi-inovasi yang telah dilaksanakan oleh Disdukcapil Kota Metro dalam rangka mengejar target jumlah perekaman KTP el dan aktivasi IKD hal ini membuat Kota Metro layak dijadikan contoh oleh Disdukcapil Kabupaten/Kota yg lain, antara lain membuka stand khusus pelayanan Adminduk di tempat-tempat keramaian seperti pasar, kegiatan olah raga, kegiatan keagamaan dll.
Disamping itu Disdukcapil Kota Metro secara rutin, 2 kali dalam sebulan membuka stand Disdukcapil di tempat-tempat keramaian. Dan hasilnya cukup signifikan, dimana masyarakat antusias hadir utk membuat KTP baik dewasa maupun pemula.
Disdukcapil Kota Metro juga membuka pelayanan masyarakat baik secara langsung hadir di kantor Disdukcapil maupun di Mal Pelayanan publik (MPP) maupun secara online melalui Aplikasi dan media media sosial yang tersedia.
Kadisdukcapil Provinsi Lampung mengatakan pelayanan dan inovasi-inovasi di Kota Metro dapat dijadikan contoh dan barometer kualitas pelayanan kepada masyarakat. Hal ini terbukti pencapaian target perekaman KTP el hingga 31 desember 2023 telah mencapai 100.8% sedangkan aktivasi IKD sdh mencapai 54.91%, Tertinggi di Prov Lampung