Penghargaan Disducapil Provinsi Lampung
Sekretaris Daerah Provinsi Lampung, Ir. Fahrizal Darminto, didampingi Kadisdukcapil Prov. Lampung, Drs, Lukman, MM, memberikan penghargaan kepada Kadis Dukcapil Kabupaten/Kota Se-Provinsi dalam Acara Sosialisasi Kebijakan Administrasi Kependudukan Pada Rapat Forum Kepala Dinas Dukcapil Kabupaten/Kota Se-Provinsi Lampung bertempat di Hotel Kyriad Lampung, Rabu, 27 Desember 2023.
Penghargaan tsb di berikan sebagai bentuk apresiasi Gubernur Lampung atas capaian kinerja Dinas Dukcapil Kabupaten/Kota Se-Provinsi Lampung dengan nilai Sangat Baik dan Baik, sehingga Provinsi Lampung mendapatkan penghargaan DUCAPIL PRIMA yang diserahkan oleh Menteri Dalam Negeri pada acara Rakornas Dukcapil Se-Indonesia di Palembang tahun 2023.